Ingin Desain Atap Rumah, Pertimbangkan Hal-hal ini








Seperti kita ketahui bersama bahwa atap saat ini bukan hanya untuk melindungi manusia dari cuaca hujan ataupun panas, tetapi juga mempercantik rumah. Oleh karena itu, desain atap rumah sangat penting untuk tampilan rumah. Untuk desain atap, ada beberapa pertimbangan yang mesti diperhatikan.

Ada beberapa desain atap yang bisa dilakukan untuk memperindah rumah Anda. Rata-rata desain atap yang dibuat menggunakan komponen genteng dari berbagai jenis, baik tanah liat, metal, beton, seng, aspal maupun genteng kaca.
Untuk mendesain atap genteng tentu saja tidak terlepas dari model atau ukuran bangunan itu sendiri. Beberapa ahli bangunan menyatakan bahwa untuk rumah model minimalis, tidak cocok jika memakai genteng dengan ukuran lebar seperti jenis metal dimana luasnya tiga kali lipat genteng tanah liat. Model rumah demikian cocoknya memakai genteng tanah liat ataupun beton.
Kendati demikian, hal ini sebenarnya tidak mutlak bahwa rumah minimalis jangan memakai genteng metal. Padahal akhirnya untuk persoalan ini dikembalikan pada selera pemilik dan juga budget. Jika rumahnya minimalis, namun tetap ingin memakai genteng metal dan didukung oleh budget yang besar, ya lantas bagiamana lagi. Namun memang pada umumnya, rumah model minimalis kurang pas jika memakai genteng ukuran lebar. Estetika publik rupanya menyatakan demikian.

Selain model rumah, desain atap juga harus mempertimbangkan kondisi ruangan di rumah. Anda sah-sah saja memakai atap rumah dengan seng atau asbes, selain mudah dipasang, harganya pun relatif murah dibanding membeli genteng bagus. Namun atap dengan seng atau asbes daya serap terhadap matahari sangat kurang sehingga suasana ruangan akan panas baik siang maupun malam. Selain kurangnya daya serap, dengan atap asbes, minim ventilasi. Atap hampir semuanya tertutup tanpa ada celah sebagaimana untuk genteng.

Selain itu, dari segi estetika, rumah dengan atap asbes pun tidak enak dipandang. Dari sekilas, orang akan memandang bangunan dengan atap asbes bukan rumah, melainkan pabrik. Perlu diingat pula bahwa desain atap adalah salah satu etalase rumah. Atap sangat berpengaruh pada kesan awal sebuah rumah.
Dalam hal ini, kami memang masih menyarankan memakai genteng tanah liat atau beton. Namun dari kedua jenis genteng tersebut, kami rekomendasikan memakai genteng tanah liat. Selain bisa mempercantik rumah dan memiliki daya serap yang tinggi terhadap matahari, genteng tanah liat harganya lebih murah dibanding dari bahan beton.

Selain itu, dengan menggunakan genteng tanah liat, anda bisa mencopotnya suatu saat ketika hendak memperbaiki atap rumah atau meningkatkan rumah menjadi dua tingkat. Genteng beton pun demikian, namun tanah liat lebih mudah mencopotnya karena pemasangannya hanya dikaitkan ke reng, tidak dipatenkan dengan paku sebagaimana asbes ataupun seng. Selain itu, genteng tanah liat juga mudah untuk dipasangkan kembali dan tingkat kerusakan bisa diminimalisasi. Namun itu juga tergantung pada cara memperlakukan genteng itu sendiri.

Lalu genteng tanah liat jenis apa yang bisa bagus dipakai? Saat ini banyak model dan merek genteng tanah liat yang dijual di pasaran. Dua di antaranya yang terkenal adalah Sokka dan Jatiwangi. Keduanya pun bagus, namun jika dilihat dari usia dan pengalamannya dalam bidang genteng, Jatiwangi lebih unggul. Anda bisa memilih genteng jatiwangi dengan berbagai model, seperti Palentong Glazur, Morando Glazur, Morando Natural dan lainnya.






CONVERSATION

0 komentar:

Posting Komentar

Back
to top